The Verb "Be" singular Bahasa Inggris SMP Kelas 7
Hai adik-adik kelas 7, selamat bertemu kembali di www.kursusmudahbahasainggris.com. Apa kabar kalian? Semoga selalu sehat dan tambah terampil dalam berbahasa Inggris. Setelah kita Belajar Mengeja Abjad Bahasa Inggris dan Belajar Angka dalam Bahasa Inggris, Salam Saat Bertemu dan Berpisah dalam Bahasa Inggris atau Greeting and Leave-Taking, juga Memperkenalkan Diri dalam Bahasa Inggris Introduction SMP Kelas 7, sekarang tiba saatnya kita belajar The Verb "Be" singular Bahasa Inggris SMP Kelas 7. Tetap semangat belajar ya.
Singular means only one. Singular refers to one person or thing. To introduce ourselves or introducing others, we can use the verb "be" for singular.
(Tunggal adalah hanya satu. Tunggal merujuk pada satu orang atau satu benda. Untuk memperkenalkan diri kita atau memperkenalkan orang lain, kita dapat menggunakan kata kerja "be" untu tunggal.)
Penggunaan "be" disini dalam kalimat positif (+), negatif (-) juga kalimat tanya (?).
Contoh:
1. (+) I am a student.
(Saya adalah seorang pelajar.)
(-) I am not a student.
(Saya adalah bukan seorang pelajar.)
(?) Am I a student? ---> Menanyakan pada diri sendiri.
(Apakah saya seorang pelajar?)
Jawabannya:
Yes, I am. (Ya)
No, I am not. (Tidak)
I am bisa disingkat jadi I'm
(?) Are you a student?
(Apakah kamu seorang pelajar) ---> Orang lain yang bertanya
Yes, I am. (Ya)
No, I'm not. (Tidak)
2. (+) You are a student.
(Kamu adalah seorang pelajar.)
(-) You are not a student.
(Kamu bukan seorang pelajar.)
(?) Are you a student?
(Apakah kamu seorang pelajar?)
Jawaban:
Yes, I am. (Ya)
No, I'm not. (Tidak)
are not disingkat jadi aren't
3. (+) She is a student.
(Dia perempuan adalah seorang pelajar.)
(-) She is not a student.
(Dia perempuan adalah bukan seorang pelajar.)
(?) Is she a student?
(Apakah dia perempuan seorang pelajar?)
Jawaban:
Yes, She is. (Ya)
No, She is not. (Tidak)
is not disingkat jadi isn't
4. (+) He is a student.
(Dia laki-laki adalah seorang pelajar.)
(-) He is not a student.
(Dia laki-laki adalah bukan seorang pelajar.)
(?) Is he a student?
(Apakah dia laki-laki seorang pelajar?)
Jawaban:
Yes, He is. (Ya)
No, He isn't. (Tidak)
5. (+) It is a market.
(Ini adalah sebuah pasar.)
(-) It is not a market.
(Ini adalah bukan sebuah pasar.)
(?) Is it a market?
(Apakah ini sebuah pasar?)
Jawaban:
Yes, It is. (Ya)
No, It isn't. (Tidak)
It artinya ini atau itu.
Jadi dalam materi ini perubahan kalimatnya cukup sederhana. Tinggal dilihat saja polanya. Dalam kalimat negatif tinggal kita tambahkan not dan pada kalimat tanya, to be nya pindah ke depan, lalu tinggal jawab Yes atau No sesuai konteks kalimatnya.
Itulah The Verb "Be" singular Bahasa Inggris SMP Kelas 7. Mohon maaf bila ada kesalahan dalam penulisan. Semoga bermanfaat.
References:
- Oxford Advanced Learner's Dictionary. (2005). Oxford: Oxford University Press.
- John M. Echols dan Hasan Shadily. (2000) Kamus Inggris Indonesia An English-Indonesia Dictionary. Jakarta: PT. Gramedia
- Wachidah, Siti, Asep, Gunawan, Diyantri, Yuli Rulani Khatimah. 2016. Bahasa Inggris When English Rings a Bell untuk SMP/MTs Kelas VII. Jakarta: Pusat Kurikulum dan Perbukuan Balitbang Kemdikbud.
- Saraswati (2022). Buku Pendamping Pembelajaran Bahasa Inggris Kurikulum Merdeka. Putra Nugraha.
picture: google